Press "Enter" to skip to content

Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi, DPD PKS Padang Panjang Gelar Flash Mob

PADANG PANJANG, wartapublika.com- Ratusan kader Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) Kota Padang Panjang, Sumatera Barat menggelar flash mob dengan membentangkan spanduk, poster serta orasi menyuarakan aspirasi masyarakat dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

Aksi flash mob tersebut merupakan kepedulian PKS yang berkomitmen terhadap kepentingan masyarakat. “Kami mewakili seluruh masyarakat , menyuarakan apa keluhan yang menjadi keresahannya,” ujar Ketua DPD PKS Padang Panjang Amrizal.

Amrizal menegaskan kenaikan harga BBM dipastikan memicu kenaikan harga kebutuhan pokok lainnya, untuk itu Presiden PKS menginstruksikan kader PKS seluruh Indonesia agar menyuarakan aspirasi masyarakat menolak kenaikan harga BBM bersubsidi.

” Akibat kenaikan harga BBM, banyak masyarakat yang mengeluh. Karena kenaikan harga memicu kenaikan seluruh harga bahan pokok,” tukas Amrizal didampingi Sekretaris DPD PKS Idris Al Hafiz kepada wartapublika.com disela-sela flasmob, Sabtu (10/9/22).

Kenaikan harga BBM tidak hanya berdampak kepada harga bahan pokok saja namun berdampak terhadap harga sandang pangan, kenaikan harga BBM bersubsudi juga berdampak kepada tarif tranportasi dan tarif lainya.

Menurut Amrizal, kondisi masyarakat yang baru pulih akibat pandemi Covid – 19 yang mendera tiga tahun belakangan, ditambah dengan naiknya harga minyak goreng dan sekarang masyarakat dihadapkan dengan kenaikan harga BBM bersubsidi.

Dalih pemerintah yang menilai APBN membengkak akibat subsidi BBM ini, dinilai dapat diantisipasi dengan melakukan efisiensi agar bebas dari pemborosan belanja, termasuk penundaan proyek Ibu Kota Negara (IKN).

“Pemerintah bisa menunda proyek-proyek besar yang tidak prioritas, seperti proyek IKN sehingga tetap bisa memberikan subsidi BBM kepada rakyat,” ujarnya.

Untuk itu kata Amrizal, PKS mengingatkan kepada pemerintah untuk menurunkan kembali harga BBM, agar taraf kehidupan masyarakat bisa lebih ditingkatkan sehingga kesejahteraan masyarakat dari segala aspek dapat tercapai.(*)