Press "Enter" to skip to content

Singgah Sahur Gubernur Sumbar Ke Kediaman A. Hariyanto

SAWAHLUNTO, wartapublika.com – Selasa (5/4) dini hari, Gubernur Mahyeldi Ansharullah bersama Tim Safari Ramadan Pemerintah Provinsi Sumatra Barat singgah sahur ke rumah keluarga A. Hariyanto di Air Keruh, Desa Durian II, Kec. Baringin, Kota Sawahlunto. Singgah Sahur kedua di bulan Puasa tahun ini.

Kediaman Hariyanto sederhana. Berlantai tak rata. Berdinding papan kayu tua yang dicat seadanya dan dipaku tak rapi, menyisakan banyak celah di sana-sini. Karena tak rapi, siapapun yang berdiri di luar rumah akan dengan mudah dapat mengintip ke dalam, dan jika tak hati-hati, kaki bisa terperosok dengan mudah di antara celah-celah lantai.

Plafon tak jauh berbeda, anyaman bambu yang sudah robek di sudut-sudutnya.
Ada satu jam dinding tergantung di atas pintu yang sepertinya memberi jalan ke halaman belakang.

Kedua jarumnya berhimpitan di angka 12 saat di jam tangan salah seorang bagian Tim Singgah Sahur menunjukkan pukul empat lewat sedikit. Mungkin baterainya soak, atau boleh jadi tak ada baterai sama sekali. Di bawah jam itu ada stiker bertuliskan ‘jangan kau menangis karena miskin.(***)